KATADATA - https://www.katadata.co.id
Penyanyi asal Indonesia yang meraih golden buzzer dari America’s Got Talent (AGT) 2023, Putri Ariani (@arianinismaputri) bertemu dengan Presiden Jokowi (@jokowi) pada Rabu (14/6).
Putri Ariani sempat memperlihatkan golden buzzer pemberian Simon Cowell kepada Jokowi.
“Ini golden buzzer-nya. Putri liatin buat Bapak (Presiden) pertama kali,” kata Putri.
Kemudian, Jokowi memberikan uang saku sebagai bekal Putri untuk mengikuti babak semifinal America’s Got Talent 2023 di Amerika Serikat pada Agustus 2023 mendatang.
Presiden juga mengundang Putri Ariani untuk tampil di Upacara HUT ke-78 RI pada 17 Agustus 2023. Namun Jokowi tidak memaksa Putri untuk datang jika waktunya menganggu persiapannya untuk AGT.
Selain berbincang-bincang, Putri juga berkesempatan untuk menyanyikan dua lagu dengan diiringi keyboard di hadapan Presiden. Kedua lagu yang dimainkan merupakan lagu ciptaan Putri sendiri yang berjudul Loneliness dan Permata Indah Dunia.
======================================================
#Katadata #KatadataIndonesia
Pantau dan Subscribe Katadata Indonesia.
Instagram : / katadatacoid
Facebook : / katadatacoid
Twitter : / katadatacoid
Tiktok : / katadatacoid
Spotify : https://spoti.fi/3ipaxGY